Buku Tamu

Jumat, 25 Februari 2011

Tempat wisata di Karawang

Nih gan ane mau ngenalin tempat wisata daerah ane yang tercinta yaitu Kabupaten Karawang
langsung aja tanpa basa basi lagi

Chekiiii broooooottttt


Bendungan Walahar






Bendungan Walahar yang terletak di Desa Walahar Kec. Ciampel, Karawang ini digunakan sejak tanggal 30 November 1925. Dibangun pada masa penjajahan Belanda, dimana dalam pembangunannya mengandalkan tenaga pribumi. Maka tidak heran jika arsitekturnya mengingatkan kita pada bentuk bangunan sisa penjajahan Belanda lainnya yang masih bisa kita temui di berbagai pelosok tanah air.
Bendungan yang membagi air Sungai Citarum ini difungsikan untuk mengatur debit dan sirkulasi air dalam mengairi areal pesawahan di Karawang seluas ±87.507 ha.
Selain untuk mengairi sawah, bendungan ini juga berfungsi sebagai penahan air ketika daerah Karawang bagian utara dilanda banjir di musim penghujan, seiring meluapnya air laut di pantai utara.
Kini, setelah Belanda angkat kaki, bendungan ini tidak hanya berfungsi sebagai alat pengairan. Akan tetapi juga menjadi tempat bersejarah yang menarik untuk dipelajari dan diteliti, serta menjadi area wisata bagi warga baik dalam maupun dari luar Karawang.
Sebagai tempat bersejarah, Bendungan Walahar adalah saksi dari bergesernya peradaban sungai khususnya di Karawang. Setidaknya, Belanda yang terkenal memiliki keunggulan dalam sistem pengairan mempelopori dibuatnya bendungan ini dengsn memaksimalkan Sungai Citarum dan membaginya kedalam anak sungai yang disebar kepenjuru Karawang.
Merunut pada catatan sejarah yang ada, di masa kerajaan, Sungai Citarum merupakan jalur utama perdagangan dan transportasi, disaat jalur darat memiliki resiko lebih tinggi. Adanya pelabuhan karawang yang kini menjadi Alun-Alun Karawang serta peninggalan candi di Batujaya yang dibangun Kerajaan Tarumanegara menjadi bukti sangat pentingnya Sungai Citarum sejak dulu.
Kemudian,sebagai tempat wisata, Bendungan Walahar selain menyajikan pemandangan yang eksotik juga menjadi tujuan wisata kuliner. Maka tidak heran jika lokasi ini menjadi salah satu tempat favorit untuk muda-mudi bermadu kasih dan tempat tua muda bersantap di warung-warung yang menyediakan makanan dan minuman, khususnya dilokasi yang sudah ditata menghadap kearah bendungan. Pepes ikan dan ikan bakar menjadi menu andalan dilokasi ini.


DANAU KALIMATI



Danau Kalimati terjadi karena Alam, dimana Kali Citarum berubah aliran dari berbelok menjadi lurus, sehingga bekas aliran sungai tersebut terbendung maka jadilah Danau yang panjang dan luas ini.
Pada bagian depan Danau ini telah berdiri Warung - warung makan sederhana dengan Menu bervariasi, dari sate maranggi hingga jajanan umum seperti bakso dan lainnya, tersedia pula Warung Makan Lesehan dengan posisi menghadap ke arah Danau yang Panoramanya cukup Indah dan Nyaman. Lokasi Danau Kalimati terletak di Desa Walahar, Kecamatan Klari 11 km dari Ibu Kota, Kabupaten Karawang.
Jarak .

DANAU CIPULE



Danau Cipule terjadi karena sisa explotasi manusia dengan penambang pasir, danau ini persis di pinggir Kali Citarum selain luas juga cukup dalam, namun Alam telah merubahnya sehingga terbentuk keindahan Alam di sekitar danau tersebut.

Di Danau inilah Lomba Dayung pada PORPROV X JABAR dilaksanakan, juga digunakan untuk Lomba Dayung YUNIOR ASEAN pada tahun 2006. Lokasi Danau Cipule terletak di Desa Walahar, Kecamatan Ciampel 11 km dari Ibu Kota Kabupaten Kabupaten Karawang.

SITU KAMOJING



Danau atau Situ Kamojing adalah daerah resapan air, berada Kawasan Hutan Konservasi yang sering dijadikan Lokasi Shooting Film atau Sinetron.

Disekitar Situ Kamojing telah berdiri Restoran dengan Gaya Klasik Modern juga tersedia ajang Rekreasi bagi Anak - anak dan Dewasa, di Lingkungan ini pula telah dibangun Hotel dengan Fasilitas Bintang Tiga. Lokasi Situ Kamojing terletak di Desa Dawuan Kecamatan Cikampek 22 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.  


yang di atas baru wisata danau
masih banyak lagi skarang kita menuju wisata pantai

chekiiiiii brooooooot








PANTAI TANJUNG PAKIS



 Image


Pantai Tanjung Pakis berada di ujung Utara Karawang, pantai pasir putih dengan ombak yang mengalun tenang dan indah, ini dikarenakan Pantai Tanjung Pakis terletak pada teluk di semenanjung antara Kabupaten Bekasi dan Kabupaten Karawang, panjang pantai 7 km meliputi Blok Bungin, Karangjaya dan Pakis I denagn luas 305 Ha.
Di pantai ini telah tersedia Penginapan dengan fasilitas AC dan TV, juga tersedia dengan fasilitas biasa, Warung Makan Tradisional dengan menu Ikan Bakar terhampar disepanjang pantai ini, tersedia pula Panggung Hiburan dengan Live Show Dangdut setiap Liburan Akhir Pekan, tersedia pula penyewaan perahu tradisional dan sarana bilas setelah puas berenang di laut yang jernih dan tenang. Lokasi Pantai Tanjung Pakis terletak di Kecamatan Pakisjaya 70 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.

 Pantai Samudera Baru
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgLsR9RYh_PZ4HJM86COJSadfae4OAHT-lixEl2ZAUsnLvp7P_hXgBe2cTA4NOu5UPzOB9djqO56sgnGkJZFHJeCLvJs2wNQq7A7bfDHblS5tc4wcilWQSpmztzDyACQBmhWlJMxB3JQsQ/s1600/0.5meter.jpg

Pantai Samudera Baru merupakan pantai wisata andalan Kabupaten Karawang setelah Tanjung Pakis, di pantai ini telah tersedia sarana - sarana Wisata Pantai, pantai dengan pasir putih dan ombak mengalun tenang, indah dan asri.
Di pantai ini telah tersedia Warung Makan Tradisional dengan Manu Ikan Bakar terhampar di sepanjang pantai ini, tersedia pula Panggung Hiburan dengan Live Show Dangdut pada hari libur besar, penyewaan perahu tradisional dan sarana bilas air bersih setelah puas berenang di laut. Lokasi Pantai Samudera Baru terletak di Kecamatan Pedes 30 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.

PANTAI TANJUNG BARU
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg75F-QxhDv0QhUjabclKSP_eJ6KsE3m3vsc4udkfKvNVrb07xZGsjquZo991fHJxsmTgfvj8S6duUNhQZq_HmUOhyW3ovAdGTjUb5t9xbEIgeczGRF8C_vFywgC1CL0rDQsLtuhiat5lEc/s400/HL.jpg

hahahahah jadi inget masa kecil pantai ini teh
yang ini jarak nya 30 km dari tempat tinggal ane ^_^
Pantai Tanjung Baru berada di ujung Utara sebelah Timur, pantai ini hampir tidak jauh berbeda dengan pantai lainnya yang ada di Kabupaten Karawang, Pantai Tanjung Baru terletak pada teluk di semenanjung antara Kabupaten Subang dan Kabupaten Karawang.

Di pantai ini telah tersedia Warung Makan Tradisional dengan Menu Ikan Bakar terhampar disepanjang pantai ini, tersedia pula Panggung Hiburan, Pasar Tradisional dan Penginapan dengan fasilitas sederhana, tersedia pula penyewaan perahu tradisional dan sarana bilas air bersih setelah puas berenang di laut. Lokasi Pantai Tanjung Baru terletak di Kecamatan Cilamaya 45 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.

Skarang kita bahas wisata alam di Karawang
cheki broootttt



Hutan Penelitian
Hutan Percontohan Cikampek

Kawasan hutan dengan tujuan khusus (KHDTK) adalah hutan lindung untuk keperluan penelitian milik Kementerian Kehutanan. Kawasan hutan seluas 45 hektar ini dikenal dengan sebutan Kebon Kembang dibangun tahun 1937, hutan lindung yang diperuntukan sebagai kegiatan penelitian kehutanan, dan di KHDTK ini berdiri kegiatan penelitian antara lain Kebon Percobaan penelitian tanaman rempah dan Aneka Tanaman Industri, Badan Litbang Pertanian yang berpusat di Cimanggu Bogor.
Hutan Penelitian Cikampek (Pusat Litbang Hutan dan Konservasi Alam).
Jadi di kawasan ini terdapat dua penelitian yakni penelitian milik Kementerian Kehutanan dan Kementerian Pertanian.
Kawasan yang asri dan sejuk ini berada pada ketinggian 50 meter diatas permukaan laut, merupakan paru-parunya kota Cikampek, sayang kawasan ini kurang tertata dengan rapi sehingga kelihatan kumuh dengan kehadiran warung2 liar dipinggir jalan. Seharusnya pihak pengelola menempatkan mereka menjadi satu sehingga kesan hutan yang alami benar2 terjaga. Memasuki kawasan hutan ini memang sedikit terganggu dengan tumpukan bau sampah baik dari arah Cinangka maupun dari arah Cikampek Timur.
Kawasan Hutan ini pernah dipakai sebagai studio alam TV Indosiar dalam serial film Misteri Gunung Merapi, panorama hutan yang sesungguhnya dengan pohon2 besar berumur ratusan tahun menjadikan lokasi ini cocok sebagai tempat shooting film laga.
Akses jalan menuju Kebon Kembang sudah mulai rusak, beberapa titik dijumpai aspal sudah mulai mengelupas, sebagian pohon juga ada yang meranggas kering, vegetasi yang tumbuh di kawasan ini antara lain Pohon Jati (Tectona grandis), Sonokeling, Mahoni (Swietenia mahagoni), Akasia, Suren dll.
Kerindangan pohon dan udara yang segar cocok sebagai tempat refresing melepas penat menikmati wisata alam yang murah meriah.
Sikon seperti inilah sering dimanfaatkan oleh muda-mudi sebagai tempat untuk memadu kasih.
Selain menawarkan hawa yang sejuk di tempat ini juga sebagai wahana belajar untuk anak2 agar lebih mengenal dan mencintai hutan.
Kita bisa mengajak anak-anak mengenal jenis-jenis tanaman hutan, manfaat dan nama latinnya des menumbuhkan rasa cinta kepada alam semesta.

CURUG CIGENTIS


Curug Cigentis merupakan Sarana Wisata Unggulan Kabupaten Karawang, Curug ini berada dibawah kaki Gunung Sanggabuana, Panorama sepanjang jalan sangatlah indah, asri, jauh dari polusi udara yang ada di Kota Besar.

Walaupun jalan menuju Curug ini hanya bisa ditempuh dengan jalan kaki sejauh 2 km dari tempat parkir kendaraan, namun dengan suguhan pemandangan alam yang memikat, tidak akan terasa kita telah Wisata sambil ber Olahraga yang membuat sehat karena udara yang bersih.
Air jernih yang mengalir di sungai kecil sepanjang jalan, membuat kita terpana akan keindahan Alam yang diciptakan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa. Lokasi Curug Cigentis terletak di Desa Mekarbuana, Kecamatan Tegalwaru 44 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.

CURUG CIPANUNDAAN
http://www.jabarprov.go.id/jabar/files/curug.jpg

Curug Cipanundaan berada di kaki Gunung Sanggabuan dengan 3 (tiga) buah Curug jadi satu dalam satu areal seperti tangga, curungan air ditunda dalam kolam kesatu, turun lagi di kolam kedua, turun lagi ditunda dalam kolam ketiga, jalan ke Air Terjun Cipanundaan adalah masih Perawan dengan jalan setapak berliku-liku, naik turun, melewati sungai berbatu besar, sebelah kanan tebing disebelah kiri jurang dengan sungai.

Air Terjun ini baru ditemukan oleh Masyarakat setempat, dan Expedisi Wisata dengan Ketua Team Drs. AA Nugraha MK Kepala Dinas Penerangan, Pariwisata dan Budaya Kabupaten Karawang pada saat itu.
Wisata ke Curug Panundaan sangat berat dan menantang, namun Panorama indah dan masih Asli serta belum terjamah oleh tangan - tangan jahil, memberikan kesan yang tak akan terlupakan. Lokasi Curug Cipanundaan terletak di Desa Kutamaneuh, Kecamatan Tegalwaru 42 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.

CURUG BANDUNG
http://www.jabarprov.go.id/jabar/files/curug%20bandung.jpg
Curug Bandung merupakan Keajaiban Alam dengan 7 (tujuh) air terjun dalam satu aliran sungai, dari mulai Curug Peuteuy, Curug Picung dan yang terbesar adalah Curug Bandung, Curug ini berada dibawah kaki Gunung Sanggabuana, perjalanan menuju Curug ini cukup berat yaitu jalan kaki sejauh 3 km, tetapi Panorama Alam sangatlah Indah, Asri, jauh dari polusi udara yang ada di Kota Besar.
Walaupun jalan menuju Curug ini hanya bisa ditempuh dengan jalan kaki Wisata sambil ber Olahraga yang membuat sehat karena udara yang sehat dan bersih. Lokasi Curug Bandung terletak Desa Mekarbuana Kecamatan Tegalwaru 42 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.

CURUG CIKARAPYAK

Curug Cikarapyak berada diatas Curug Cipanundaan, perjalanan sangat berat karena hanya jalan setapak menelusuri sungai berbatu, menibir tebing naik turun, menerabas semak belukar dan hutan belukar. Perjalanan menuju curug ini walaupun berat, kita akan melintasi Panorama Alam yang sangat mempesona, indah, alami dan banyak air terjun kecil yang berelif unik dan tak mungkin ada pada sungai sejenis di beberapa daerah lainnya di Indonesia.

Wisata ke Curug Cikarapyak hanyalah bagi orang - orang yang benar - benar mencintai Alam dan Petualang pencari tantangan alam yang ingin menikmati suasana hutan dengan keanekaragaman Flora dan Fauna yang orisinil. Lokasi Curug Cikarapyak terletak di Desa Kutamaneuh, Kecamatan Tegalwaru, 42 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.

CURUG CIKOLEANGKAK

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgGCRt8n5Fnyhnn4hZxAQvl7uMfSfkwlVb2Tkin_OlKOT8KOzHP6GL2mCVMOW22teED77zciDomIMTb9IVBP95j8yEh9Y9JaUNwXgsysmLe2IKjTxF8PfBvfsWlqge4xa-RFs9nWkmIvv0/s320/CURUG+CIGENTIS.jpg
Curug Cikoleangkak adalah air terjun terakhir, curug ini berada diatas Curug Cikarapyak dan Curug Cipanundaan, untuk mencapai air terjun ini perlu Stamina dan Keberanian merambah Hutan Rimba.
Perjalanan menuju curug Cikoleangkak adalah cukup menegangkan, kita akan melintasi Hutan Rimba yang mungkin dijamah oleh manusia dalam hitungan jari menibir tebing padas dan batu yang terjal dan jurang yang dalam, meniti ketinggian dengan hanya berpegangan pada akar atau batu yang menonjol, menerabas semak belukar, menelusuri sungai berbatu besar dan puluhan air terjun kecil dengan Relief dan Motif yang unik mungkin langka di temukan di daerah lainnya di Indonesia.
Wisata ke Curug Cikoleangkak hanyalah bagi orang - orang yang benar - benar Pencinta Alam Sejati dan bagi anda pencari tantangna alam yang memacu Adrenalin. Lokasi Curug Cikoleangkak terletak Desa Kutamaneuh, Kecamatan Tegalwaru 42 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.
selanjut nya mari kita menuju wisata sejarah
Chekkkkkiiiii brootttt


MONUMEN RAWA GEDE

Monumen Rawa Gede didirikan untuk mengenang tewasnya 200 orang warga sipil yang teguh mempertahankan tempat persembunyian Pejuang Kemerdekaan, demi mempertahankan Kemerdekaan Republik Indonesia. Dalam diorama ini digambarkan kebiadaban dan kekejaman Tentara Belanda yang sedang membantai rakyat yang tak berdosa, termasuk diantaranya anak-anak dan perempuan. Di lingkungan Monumen Rawa Gede ini terdapat 200 makam rakyat yang rela mati demi mempertahankan kemerdekaan. Lokasi Monumen Rawa Gede terletak di Kecamatan Rawamerta 10 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.


TUGU KEBULATAN TEKAD
(TUGU PROKLAMASI)



Tugu Kebulatan Tekad Rengasdengklok dibangun untuk mengenang Kebulatan Tekad Pemuda dan Pejuang serta Tokoh-tokoh Bangsa untuk merebut dan melepaskan Tanah Air dari kungkungan penjajah guna menuju Negara yang merdeka. Tugu ini dibentuk dengan motif tangan kiri yang mengepal tinju diartikan untuk melawan, sedangkan tangan kanan tidak dilukiskan karena memegang senjata atau bamboo runcing.

Kemudian di rumah Djiaw Kie Siong inilah Bapak Bangsa Soekarno – Hatta serta para tokoh Pemuda dan Pejuang merumuskan Naskah Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia. Lokasu Tugu Kebulatan Tekad terletak di Kecamatan Rengasdengklok 20 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.
selanjutnya wisata religi dan pemakaman 
masalah pemakaman ane ga mau posting foto nya serem gan
^_^
chekii broooootttttt




San Diego Hill Karawang Tempat Pemakaman Terindah Se-Indonesia
http://www.griyakita.com/images/memb/iklan/1004F00034.JPG


Tempat pemakaman atau tempat peristirahatan terakhir tidak selalu menampilkan suasana angker. Bisa saja lingkungan tempat pemakaman atau kuburan itu terlihat megah, bersih, representatif, dan menyenangkan. Hal itu bisa ditemui di San Diego Hills, Memorial Park and Funeral Homes di Karawang Barat, Jabar.
Di San Diego Hills terdapat Family Center yang bernama Chapel Square.Di tengahnya terbentang taman berbentuk lingkaran, sebagai fasilitas keluarga modern. Chapel Square merupakan area tersendiri yang 'menyambut' setiap kunjungan ke kompleks San Diego Hills Memorial Park milik PT Lippo Karawaci Tbk. PT Lippo Karawaci Tbk membangun kawasan pemakaman mewah tersebut seluas 500 hektar di Karawang, Jawa Barat. Kuburan yang dinamakan San Diego Hills Memorial Park and Funeral Homes itu dilengkapi dengan taman yang asri, pepohonan yang rimbun, padang rumput yang hijau, air mancur, bunga-bunga, patung-patung artistik yang indah, arsitektur dan interior elegan.

San Diego Hills menyediakan tiga kategori areal memorial park yaitu Earth (wilayah kuburan yang dirancang dengan posisi kiblat yang sempurna ke Mekkah), Physical Homes (area kuburan yang memperbolehkan struktur yang dirancang dengan perhitungan yang sesuai dengan keharmonisan lingkungan), dan Universal (area kuburan modern yang banyak dilakukan di negara-negara maju dengan sistem rapi, efisien dan mementingkan kualitas lingkungan yang tinggi).

Di sini terdapat beragam fasilitas yang tidak pernah dijumpai di taman pemakaman mana pun di dunia. Betapa tidak? Di dalamnya terdiri dari bangunan dengan model arsitektur bergaya Mediteranian pada gedung yang diberi nama Forest Chapel. Selain ada bangunan bernuansa Turki kuno yang diberi nama Heavenly Dome. Kedua gedung ini berfungsi sebagai gedung serbaguna. Masih di Chapel Square, berdiri restoran Italia, La Colina dengan kapasitas 200 kursi.

Masih di Chapel Square, berdiri bangunan untuk florist dan toko cinderamata serta toko yang menjual keperluan lainnya seperti pernak-pernik. Letaknya bersebelahan dengan gedung perkantoran San Diego Hills.
Taman rerumputan yang indah pun terbentang untuk melangsungkan acara atau kegiatan luar ruang, fasilitas berolahraga seperti kolam renang, lapangan basket, lapangan bola, jogging track dan olahraga bersepeda.

Dua kultur besar seolah bersatu dalam arsitektur kompleks pemakanan di lahan berbukit tersebut. Kultur Barat membuat taman pemakaman tidak berkesan angker, tapi justru bersih, aman, dan berkonsep taman. Orang dewasa bisa lepas menikmati pemandangan, sementara anak-anak dapat bermain leluasa di areal yang luas.

Dari kultur Timur, pergi ke pemakaman biasanya dalam rombongan keluarga besar. Nah, kehadiran mereka perlu difasilitasi agar tidak merasa bosan. Salah satu obat pengusir rasa bosan adalah Lake Angeles seluas delapan hektare lengkap dengan fasilitas permainan air.


San Diego Hill bukan saja digunakan untuk pemakaman tapi dapat digunakan untuk resepsi pernikahan karena kelengkapan fasilitasnya, fasilitas tersebut adalah :
  • Heavenly Dome berfungsi sebagai gedung serba guna dengan luas sekitar 400 meter persegi. Gedung ini bisa digunakan untuk tempat pertemuan. Bahkan tepat pada 7 Juli lalu (7-7-2007) digunakan pertamakalinya untuk pesta pernikahan pasangan Susilia Mardiani dan Andri Susanto asal Karawang.
  • Bangunan yang dapat menampung sedikitnya 350 orang ini dibangun dengan gaya arsitektur Italian Mediteranian. Di tengah atapnya dibuat kubah raksasa yang idenya dari Blue Mosque di Istanbul, Turki. Di kubah itu terlihat mural seperti pahatan sebagai ornamen yang cukup menarik. Di antara bangunan di Family Center ini dihubungkan dengan selasar atau colonade. Sentuhan Italia itu terlihat dari batu bata yang ditempel di semua bangunan. "Lengkung pintu dan jendelanya di Restoran La Colina pakemnya dari Italia". 
  • Dekorasi cantik yang menghiasi area Family Center membuat para tamu takjub bahwa acara perhelatan pernikahan tersebut ternyata digelar di pemakaman. Sepanjang anak tangga di bagian depan bangunan Chapel berarsitektur gaya Mediteranean dihiasi puluhan lilin dikedua sisinya, memberikan suasana romantik. Taman bundar ditengah area Family Center dengan pohon ranting kering dan lampu-lampu kecil berpadu dengan lansekap hijau. Di sepanjang pergola di lorong antar bangunan digantungi lampion yang menjadikan suasana tambah semarak
  • Sementara itu, Heavenly Dome dibangun secara terbuka, tanpa daun pintu. Setiap sisi dibuat lima lawang dengan ukuran yang cukup besar untuk keluar-masuk pengunjung. Semua dinding dicat warna putih dan terlihat bersih dan luas. Gedung ini memang untuk disewakan dengan tarif dihitung per dua jam dengan harga yang kompetitif. Soal harga, pengelola San Diego Hills masih menjajakinya.

Penutup

  • Dengan mempertahankan kontur asli yang berbukit dan berlembah, San Diego Hills Memorial Park dirancang jauh dari kesan tempat pemakaman karena didesain sebagai kawasan yang penuh berbagai fasilitas modern melebihi kebutuhan sebuah taman pemakaman pada umumnya yang dibangun di Indonesia.
  • San Diego Hills akan memiliki Musoleum (pemakaman di atas tanah di mana peti mati diletakkan di suatu ruangan beton di dalam gedung) yang pertama di Indonesia, juga Columbarium, pemakaman di atas tanah untuk abu kremasi yang diletakkan di dalam sebuah relung di suatu ruangan yang dibatasi dengan tembok. 
  • San Diego Hills Memorial Park dilengkapi National Heroes Garden, area pemakaman yang dipersembahkan untuk menghormati jasa-jasa tokoh nasional dalam bidang seni, budaya, dan kesusasteraan, pendidikan, pemerintahan dan olahraga.
  • San Diego Hills akan menjadi tempat di mana pasangan muda merencanakan kehidupan mereka ke depan atau mengenang memori yang pernah mereka lakukan bersama, tempat di mana orang mendapat inspirasi untuk melukis, tempat di mana guru membimbing murid untuk belajar membaca, tempat di mana orang bisa mengenang yang telah meninggal di atas batu marbel yang indah.
  • Yang pasti. pemakaman ini jauh dari kesan menakutkan, tidak rapi, tidak aman, tidak memberi kedamaian dan penghiburan kepada keluarga yang ditinggalkan untuk mengenang anggota keluarganya yang telah tiada. Sebab, pemakaman ini dilengkapi dengan restoran bintang lima, fasilitas kolam renang, lapangan basket, lapangan bola, jogging track, olahraga bersepeda. Juga ada taman rerumputan yang indah untuk melangsungkan acara atau pertunjukan ruang, florist dan giftshop, dan toko. Bangunan dan fasilitas ini berada dekat danau buatan raksasa seluas 8 hektar, biaya pemakaman antara Rp 3 juta dan Rp 30 juta per meter persegi. "Paling murah biaya pemakaman Rp 8 juta. (source : dari berbagai sumber)

KOMPLEK PEMAKAMAN PARA MANTAN BUPATI


Di Desa Manggung Jaya Komplek Pemakaman para mantan Bupati berada, di komplek Makam ini semula hanya Bupati Pertama yaitu Raden Singaperbangsa, demi memudahkan penyelenggaraan Upacara yang berkaitan dengan berdirinya Kabupaten Karawang, maka Makam Para Bupati Tempo Dulu dipindahkan ke Komplek Pemakaman ini. Lokasi Komplek Pemakaman para Mantan Bupati terletak di : Desa Manggung Jaya, Kecamatan Cilamaya 40 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.



MAKAM NYI MAS RARA SANTANG


Nyi Mas Rara Santang atau Nyi Mas Ratu Gamparan, adalah Putri Raja Pajajaran yang bernama Raden Pamanah Rasa bergelar Prabu Siliwangi dari Permainsuri yang bernama Nyi Subanglarang, beliau adalah murid pertama Pesantren Syech Quro.

Nyi Mas Rara Santang meninggalkan Kerajaan Pajajaran, menyusul Kakaknya Raden Walang Sungsang yang sedang mencari Syariat Agama Islam. Dalam kejaran tentara Kerajaan Pajajaran beliau keluar masuk hutan, karena kakinya bengkak di satu Dusun beliau beristirahat dibawah pohon kosambi sambil bersemedi, lalu beliau menggali tanah hingga keluar mata air yang kemudian disebut Air Suci.

Sampai saat ini Makam Nyi Mas Rara Santang masih didatangi Masyarakat untuk Ziarah, karena beliau adalah Penyebar Agama Islam di Karawang. Lokasi Makam Nyi Mas Rara Santan terletak di Desa Jayakerta, Kecamatan Jayakerta 30 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.





MAKAM SYECH QURO


Di Desa Pulokelapa Makam Penyebar Agama Islam pertama di Kabupaten Karawang yaitu Syech Quro, Nama aslinya ialah Syech Hasanuddin yang berasal dari Gujarat, nama Syech Quro adalah gelar yang diberikan Masyarakat karena beliau adalah Ulama yang Arif Bijaksana dan sangat Hafidz Al Qur'an.

Setiap Malam Sabtu banyak Masyarakat ber Tawasul dan Wirid di Makam ini, memanfaatkan Do'a kepada Allah SWT untuk mohon ampunan dan keselamatan serta mengenang Jasa Beliau sebagai Penyebar Agama Islam di Karawang. Lokasi Makam Syech Quro terletak di Desa Pulokelapa Kecamatan Lemahabang 28 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.



MAKAM KI BAGUS JABIN


Ki Bagus Jabin adalah Raden Krama Wangsa, putra Demang Surapersada Bin Ki Bagus Urang atau Raden Surajatikusni, Putra Sinuhun Kasepuhan Cirebon.

Ketika terjadi Perang Bantarjati pada tahun 1809-1811 disepanjang daerah Pantai Utara, setelah itu terjadi kesepakatan damai dan Kerjasama antar pihak kompeni dan Kesultanan Cirebon, Ki Bagus Jabin dan para Pemuda tidak setuju karena Kompeni terkenal dengan kelicikannya.
Ketidaksetujuan Ki Bagus Jabin dipolitisir oleh Kompeni sebagai pembangkangan dan Pemberontakan kepada Penguasa, akhirnya Sinuhun Sultan Cirebon memerintahkan penangkapan, tetapi karena Pertalian Keluarga antara Abdi Dalem dan para Keluarga Ki Bagus Jabin memutuskan untuk meninggalkan Cirebon, cara ini demi menjaga Perang Saudara dan Keutuhan Keluarga.

Dalam perjalanan meninggalkan Cirebon, sampailah beliau di Daerah Cikampek Pustaka dan Wafat serta dimakamkan di daerah ini, sampai saat ini banyak yang ber Ziarah dan Tawasulan, untuk mengenang dan mendo'akan Ki Bagus Jabin sebagai Penyebar Agama Islam di Karawang. Lokasi Makam Ki Bagus Jabin terletak di Desa Cikampek Pusaka, Kecamatan Cikampek 26 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.


SITUS CIKUBANG

Situs Cikubang adalah Makam Mbah Rubiah, beliau berasal dari Demak pada Abad ke 18 menyebarkan Agama Islam di Dearah Karawang.

Mbah Rubiah banyak menulis Naskah dalam Hurf Arab, sampai saat ini Naskah Kuno berhuruf Arab tersebut masih terpelihara.

Pada malam - malam tertentu banyak Pe Ziarah yang datang untuk ber Do'a dan Tawasulan ditempat ini. Lokasi Situs Cikubang terletak di Desa Dawuan Tengah, Kecamatan Cikampek 18 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.



VIHARA SHIA JIN KU PO





Vihara Shia Jin Ku Po didirikan pada tahun 1770 oleh tiga pendatang dari Tiongkok, bernama Tsee, Kau dan Lau, tempat ini adalah tempat menyimpan Abu Jenazah Leluhurnya, kemudian mendirikan Bangunan sederhana yang merupakan Cikal Bakal Vihara Shia Jin Ku Po.
Vihara ini melaksanakan 2 Hari Besar yaitu She pada tanggal 12-15 Tahun Imlek, dan setiap tanggal 1 dan 15 setiap bulan. Ditempat inipun terdapat Vihara Budha Dhama. Lokasi Viaha Shia Jin Ku Po terletak di Desa Tanjungpura, Kecamatan Karawang 4 km dari Ibu Kota Kabupaten Karawang.

2 komentar:

Angga Pratama Kusumah mengatakan...

mana Ragasi CHAFLEX ?
ko kaga ada sih, kudu aya attuh, :D

Unknown mengatakan...

Dibelah mana sih tepatna situs cikubang,
Nanyakeun ka urang dawuan tengah weuh nu nyahoeun euy,
Dilembur naon na sih dawuan tengah na,
Nuhun sateuacana,,

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Colgate Coupons